JAKARTA – Bangun profesionalitas dengan cara berpikir positif dan melihat peluang sebagai motivasi kemajuan.Melakukannya dengan karakter yang berintegritas dan didalamnya wise dalam berpengharapan. Itu kira – kira inti utama yang disampaikan oleh Hendrata Atmoko, instruktur dari John Robert Power dalam Topik Build Yourlife through the right mindset and attitude of effective communication pada acara webinar, baru – baru ini.
Adanya harapan yang akan membuat seseorang tidak mudah untuk menyerah meskipun keadaan yang dihadapi sepertinya tidak akan mampu di atasi.
Hendrata Atmoko yang kembali pernah bergabung di Lions Club per September 2020 ini menguraikan apa sih komponen mind set itu?
Pertama, motivation
Kedua, Passion, dan
Ketiga,Challenge.Kemudian apa itu Profesionalism?
Pertama, Value, seseorang itu mampu menciptakan manfaat untuk orang lain.
Kedua, Vision, dia memiliki naluri melihat dalam jangka panjang, termasuk misi-nya.
Ketiga, Courage, dia berani berbuat, berani beraksi.
Jadi tidak cuma NATO (No Action Talk Only) atau OmDo (Omong Doang).Cara mengolahnya sederhana yaitu,
Visi + Misi + keadaan nyata di lapangan, menjadi satu kesatuan menyeluruh (comprehensive)
Point penting yang disampaikan adalah Apa tanggung jawab secara Individual (Individual Responsibility) di dalam mindsetnya itu?
Pertama, Self Initiative. Didalam Mind Set tadi diatas.
Kedua, Self Drive.
Dan, ketiga, Self Discipline.
Sekarang bagaimana kita melihat sukses orang lain?
Sukses orang lain perlu di syukuri dan di amati, tapi yang palng penting lihat peluang lainnya dan atau kekurangannya, dan sebagai sebagai peluang.
Ada pertanyaan dari peserta, Past District Governor Yahya Yastputera, Pertanyaannya
Bagaimana memelihara Positive Attitude setiap saat? sedangkan kita masih sebagai manusia.
Harus ada dasar motivasi tadi, jelas Hendrata Atmoko, hot button-nya, kenapa kita tidak mau miskin?
Salah satunya, selalu profesional diatas.
Di dalam berpikir setiap saat dan perlu juga keberanian.
To create and manage the changing, tambahnya.
Perubahan, pasti tidak mudah, pasti tidak nyaman, dan pasti perlu perjuangan.
If you do what you always did…., then you will get what you always got…
Seperti sekarang, mau tidak mau, suka tidak suka, kita harus beradaptasi dengan keadaan atau kebiasaan baru.
Ada Empat lilin yang melambangkan, semangat dalam diri seseorang:
1. Harapan,
2. Keberanian,
3. Kekuatan,
4. Kebijaksanaan.
John Fritzgerald Kennedy mengatakan;
“It’s common sense to take a method and try it. If it fails, admit it frangkly and try another, but above all, try something”.
Kesimpulannya:
Judul: _Build your life through the right mindset and attitude of effective communication._
Adalah mindset + profesionalism + individual responsibilities.
Kita harus berani mencoba, dengan tekad bukan hanya nekad. Jangan NATO.
Konsentrasi utamakan dengan kekuatan atau kelebihan yang anda punya (strengths), jangan konsentrasi kita terganggu dengan kelemahan-kelemahan kita (weaknesses)
Be and believe on yourself. Mari Bangun profesionalitas dengan cara berpikir positif.
(oleh Lion Husen Suprawinata, Global Leadership Team District 307B1 – Coordinator)